-->






Guna Meningkatkan Disiplin Prokes Pada Personil, Ini Yang Dilakukan Kapolres Madina

mediasergap.com| PANYABUNGAN – Guna meningkatkan disiplin di setiap personil Polres Madina maupun masyarakat pada masa pandemi Covid-19 mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dengan memakai masker, selalu mencuci tangan, jaga jarak dan menjauhi keramaian.

Kapolres Madina AKBP Horas Tua Silalahi, S.I.K, M.Si memerintah seluruh personil dan masyarakat mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker keluar masuk Mako Polres Mandailing Natal, Selasa (29/9/2020).

“Penerapan protokol kesehatan saat pandemi Covid-19 sesuai peraturan pemerintah. Ini kami lakukan untuk mencegah penyebaran Virus Corona khususnya di lingkungan Polres Mandailing Natal,” pungkas AKBP Horas Tua Silalahi.

Baik masyarakat dan personil, sambung Kapolres hendaknya jika masyarakat ingin memasuki Makopolres Madina, harus memakai masker, mengukur suhu tubuh dan mencuci tangan dengan sabun pada tempat yang telah disediakan.

“Selain melaksanakan disiplin di tingkat personil, Polres Madina bersama dengan TNI dan Instansi terkait juga melakukan Operasi Yustisi baik siang maupun malam hari di wilayah Kabupaten Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara,” jelas Kapolres Madina kepada awak media.

“Semoga apa yang kami lakukan, masyarakat bisa mendisiplin diri menerapkan protokol kesehatan saat melaksanakan aktivitas di luar rumah, sehingga bisa meminimalisir penyebaran Covid-19," ujar Horas Tua Silalahi.(Rusdi)

No comments:

Post a Comment

Berita Terkini