-->








PMI Deli Serdang Kunjungi Warga LGL 2 Yang Mendonorkan Darahnya

mediasergap.com | MEDAN - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Deli Serdang setiap 3 bulan sekali rutin melakukan kunjungan ke warga Komplek Lalang Green Land 2 (LGL 2), Dusun 3, Desa Payageli, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara yang ingin mendonorkan darahnya.

Humas PMI Deli Serdang, Abdi Lesmana mengatakan, hari ini Kamis (29/10/2020) dalam rangka hari Sumpah Pemuda, PMI Deli Serdang mengunjungi warga di Komplek Lalang Green Land 2 bagi ingin mendonorkan daranya di saat pandemi Covid-19.

"Kurang lebih 51 orang warga Kompleks LGL 2 dan sekitarnya yang mendonorkan darahnya. Dalam rangka Hari Sumpah Pemuda, PMI Deli Serdang mengunjungi warga Desa Payageli untuk bersedia mendonorkan darahnya. Bagi warga yang sudah mendonorkan darahnya, kami ucapkan terimakasih," kata Abdi Lesmana.

Sementara dr. Lili Indah Sari Siregar selaku tenaga medis menghimbau kepada masyarakat untuk melakukan donor darah. Sebab donor darah saat pandemi covid-19 sangat aman, asal dilakukan sesuai protokol kesehatan.

"Banyak masyarakat takut dan enggan mendonorkan darahnya di masa pandemi covid-19 covid. Padahal bagi masyarakat yang mendonorkan darahnya sangat aman, asal kita melakukan kegiatan ini mematuhi protokol kesehatan. Jadi masyarakat, khususnya warga Komplek LGL 2 dan sekitarnya jangan takut untuk mendonorkan darahnya," pinta dr. Lili.

Di tempat yang sama Mawan Kepala Dusun 3, Desa Payegeli, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang mengatakan kegiatan donor darah yang dilaksanakan PMI Deli Serdang ini tetap mematuhi protokol kesehatan, setiap warga yang datang wajib menggunakan masker, mencuci tangan di tempat yang disediakan, menjaga jarak.

"Warga tak perlu takut untuk mendonorkan darahnya di masa pandemi covid-19 ini, sebab sangat aman. Bagi warga yang datang wajib menggunakan masker, mencuci tangan di tempat yang telah disediakan, menjaga jarak," jelas Mawan.

Turut hadir Ketua Komplek Lalang Green Land Rudi Gusnadi beserta Sekretaris Andi Gunawan. (sapri)



No comments:

Post a Comment

Berita Terkini