-->






Musda Sitompul, Untuk Desa Sitolubahal yang Lebih Baik

mediasergap.com | TAPANULI UTARA - Perhelatan pemilihan kepala desa serentak di Kabupaten Tapanuli Utara akan digelar Selasa, 23/11 mendatang.

Sesuai aturan dan regulasi dari pemerintah, kampanyea dan penyampaian visi misi calon kepala desa sudah bisa digelar sejak hari Senin, 15/11 kemarin hingga menjelang masa pencoblosan.

Pun demikian, Musda Sitompul calon kepala desa dari petahana Desa Sitolubahal sampai saat ini masih mengungguli dua calon lainnya. Elektabilitas calon kepala desa bernomor urut 1 (satu) itu nampak lebih " harum dan manis".

Dalam setiap kesempatan yang ada masyarakat Desa Sitolubahal yang dijumpai menyebutkan masih menginginkan kepemimpinan Musda Sitompul untuk melanjutkan program kerjanya yang selama belum ini belum tuntas.

"Beberapa program kerja yang sudah kita susun dari awal untuk kemaslahatan masyarakat menjadi terkendala karena datangnya pandemi di negeri ini", kata Musda Sitompul belum lama ini.

Sementara beberapa titik anggaran yang sudah kita agendakan untuk pembangunan fisik dan non fisik harus dialihkan untuk menalangi bantuan sosial karena dampak Covid 19.

"Maka harapan kita untuk bisa menuntaskan itu adalah di periode ini, semoga Tuhan menyertai kita dengan kasih sayang-Nya", urai calon kepala desa beristri boru Hutagalung itu. (ARS/red)

No comments:

Post a Comment

Berita Terkini