-->






Wakapolsek Padang Hilir Pimpin Pengecekan dan Monitoring Penumpang Kereta Api

mediasergap.com | TEBINGTINGGI – Personil Polsek Padang Hilir Polres Tebing Tinggi yang dipimpin oleh Wakapolsek Padang Hilir Iptu Nelson Simanjuntak selaku Pawas Pos Yan Shief bersama Aiptu S.A.C Siagian, Aipda Andri, Brigadir Amir, Penda Tk I Elfrida Saragih dan pengatur Tk I Sri Ardyanti melakukan pengecekan dan monitoring penumpang Kereta Api menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Kegiatan tersebut  berlangsung di Stasiun Kereta Api Tebing Tinggi pada hari Jumat (31/12/21).

Dalam kesempatan itu, petugas turut melaksanakan pengamanan Stasiun Kereta Api Tebing Tinggi, Kereta Api Putri Deli dari Kota Medan menuju Tanjung Balai dan Kereta Api Siantar Ekpres tujuan Siantar menuju Medan yang tiba di Stasiun Kereta Api Tebing Tinggi dan melakukan pengecekan terhadap penumpang dengan aplikasi Peduli Lindungi.

Kemudian petugas juga menghimbau kepada para calon  penumpang kereta api agar tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) dengan 5 M yaitu selalu gunakan masker, Rajin mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Hingga berakhirnya kegiatan tersebut situasi dalam keadaan aman, lancar dan kondusif.  (Ajs/red)

No comments:

Post a Comment

Berita Terkini