-->






SRS Fashion Week Mengusung Konsep Pangeran Daun dan Putri Bunga Tampil Sangat Mempesona

 📆Selasa, 01-November-2022 [13.41]

SRS Fashion Week Mengusung Konsep Pangeran Daun dan Putri Bunga Tampil Sangat Mempesona


Medan • Sumut » mediasergap ⚖️🇮🇩

Kegiatan Event SRS yang untuk kesekian kalinya diadakan, Senin (31/10//2022) di Cafe SRS Jl. Pasar V Timur No 40 Komplek Medan Estate merupakan ide konsep dari “Sandi Raja Sawer” yang sekaligus menjadi juri di event acara.

Para juri-juri hebat itu adalah : 

  1. Sandi Raja Sawer,
  2. Mr.Elsam,
  3. Indri,
  4. Deswa D'Academy,
  5. Erwin Dahlan,
  6. Astrada Bunda Arni SH,
  7. Ketua Panitia : Bombay Sing,
  8. dan perwakilan Juri Dari Jakarta : Hendra,

Mereka ikut mengomentari peserta yang mengikuti event SRS dengan peserta berjumlah 24 orang yang dari peserta anak-anak dan kategori Remaja /Dewasa.

Dimana para peserta mengenakan baju berkonsep daun dan bunga, dengan catwalk diatas panggung menampilkan fashionnya dan selanjutnya peserta yang tampil di saring kembali menjadi 12 orang  untuk menunjukkan bakatnya kembali menjadi finalis dan sampai menjadi juara.

Dalam sesi acara para juri mengomentari para peserta juga dengan memberikan beberapa pertanyaan yang diberikan kepada peserta, mengingat sekaligus melengkapi sampai dimana wawasan dan Talent dari para peserta.

Selanjutnya ada dari seorang dari peserta yang memiliki keterbatasan juga mengikuti ajang Event ini dan masuk menjadi finalis kategori remaja menjadikan event ini jadi sangat begitu menarik.

Sampai tiba waktunya pemilihan juara siapa yang jadi pemenang "Pangeran Daun dan Putri Bunga tahun 2022" untuk mendapatkan Golden Tiket beserta hadiah yang berikan.

Untuk kategori penonton juga mendapatkan hadiah uang, lanjut kategori panitia dan juri Favorit:

  1. Deswa D'Academi,
  2. Syahrial Sing.

Masuk kategori panitia Favorit dimana Kayla KDI mendapatkan juara favorit 3, Indri juara Favorit 2, dan Erika Sharma juara Favorit 1.

Juara kategori untuk anak - anak juara 3, 2, 1 mendapatkan hadiah masing- masing :

  • juara favorit : Nurhafizah Syauqi Rp 150.000,-
  • juara 3 : Rasya Rp 250.000,-
  • juara 2 : Arsy Rp 500.000,-
  • juara 1 : Alya Jaeneva Rp 750.000,-

Dan untuk juara kategori remaja /dewasa Best Costum, Best Catwalk, dan Favorit Remaja Masing - masing Rp 200.000,-

Kategori remaja /dewasa :

  • juara harapan 1 : Balqis Faisal Rp 500.000,-
  • juara harapan 2 : Baim Sikumbang 350.000,-
  • juara harapan 3 : Egietary Melodia 250.000,-

Pemenang Miss Flower SRS 2022 :

  • juara 1 : Niki Lubis 
  • juara 2 : Lala
  • juara 3 : Zizi

Akhirnya untuk juara:

  • juara 1 : Aisyah Dwi Riani Lubis Rp 1.500.000,-
  • juara 2 : Gea Rp 1.000.000,-
  • juara 3 : Bikram Rp 750.000,- 

Mereka masing-masing mendapatkan golden tiket untuk ke SRS Good Talent yang nantinya akan mendapatkan hadiah sepeda motor Honda Beat," tutupnya. (Roni)

No comments:

Post a Comment

Berita Terkini