-->






Kasus Bayi Meninggal Dalam Kandungan, Dokter SS Dibebastugaskan dari RSUD Sidikalang

 🗓️ Kamis, 02-Februari-2023 [10.34]

Kasus Bayi Meninggal Dalam Kandungan, “Dokter SS Dibebastugaskan dari RSUD Sidikalang”


Dairi • Sumut » mediasergap ⚖️🇮🇩

Dokter spesialis kandungan atau Obgyn berinisial dr SS untuk sementara waktu dibebastugaskan dari RSUD Sidikalang, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara.

Dibebastugaskannya dokter SS terkait meninggalnya bayi dalam kandungan saat operasi caesar yang ditanganinya.

Direktur Utama (Dirut) RSUD Sidikalang, dr Psalmen Saragih saat dikonfirmasi melalui Whatsapp nya, Rabu (1/2/2023) membenarkan hal itu.

"Dibebastugaskan sementara Dokter SS untuk mempermudah proses pemeriksaan yang sedang di lakukan oleh Dinas BKPSDM Dairi," kata dr Psalmen.

Disebutkannya, dibebastugaskan sementara dr SS sesuai sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) tahun 1994 tentang Badan Kepegawaian Sipil.

"Dibebastugaskan sementara dokter SS sampai nanti berlaku surat keputusan bupati setelah 15 hari kemudian," sebutnya.

Dengan dibebastugaskan sementara dr SS, maka untuk penanganan pasien Obgyn akan digantikan oleh dr Bonar SpOG dan sudah bekerja mulai hari ini.

"Untuk penanganan pasien Obgyn akan digantikan dr Bonar SpOG dan sudah kita buatkan kontraknya, karena SIP beliau juga masih aktif di RSUD," ujarnya.

Selain itu menurut Dirut RSUD Sidikalang itu, untuk penanganan pasien, pihaknya juga akan mendatangkan dokter spesialis Obgyn lainnya dari luar daerah dan dari Universitas Sumatera Utara (USU) per tanggal 6 Januari mendatang.

"Per tanggal 6 Februari 2023, kita akan mendatangkan dokter Obgyn dari luar Kabupaten Dairi dan USU," terangnya. (Budiman Silalahi)

(Sumber: Medanbisnisdaily.com)

No comments:

Post a Comment

Berita Terkini