-->






KUNJUNGAN BUPATI DALAM RANGKA PERESMIAN GEDUNG PICU DAN NICU RSUD LEBONG

 ๐Ÿ—“️ Rabu, 08-Maret-2023 [20.34]

KUNJUNGAN BUPATI DALAM RANGKA PERESMIAN GEDUNG PICU DAN NICU RSUD LEBONG


Lebong | Bengkulu » mediasergap ⚖️๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ

Bupati Kopli Ansori didampingi Sekda Mustarani Abidin, SH, MH dan Kepala Dinas, Camat se-Kabupaten Lebong Forkompinda Lebong disambut Bapak Rahman Direktur RSUD Lebong beserta Staf Medis Lebong, kunjungan ini disambut secara adat dengan Tarian Adat Lebong. Dalam penyampaian pidato Bupati Lebong Bapak Kopli Ansori.

Dapat hadir dalam kegiatan Peresmian Gedung Picu (Pediatric Intensif Care Unit) Gedung NICU (Neonatal Intensif Care Unit) komitmen bersama akreditasi RSUD dan syukuran doa menyambut Ramadhan 1444 H Rumah Sakit Umum Daerah Lebong selawat berserta salam senantiasa tercurahkan buat Nabi Besar Muhammad SAW, dengan ucapan Allah Huma Salialai Muhammad Waalahali Muhammad semoga kita semua mendapatkan sepaatnya di Yaumil akhir kelak.

Alhamdulillah telah berdiri megah Gedung NICU dan Picu yang kita bangun melalui DAK Tahun 2022 Gedung Baru ini tentunya sangat penting dan bernilai strategis dalam upaya meningkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan kepada masyarakat untuk Gedung NICU di peruntukan untuk usia 0 hari s/d 28 hari sedangkan untuk Gedung PICU di peruntukan untuk usia 29 hari s/d 18 Tahun dengan adanya.

Gedung Baru ini harus bisa dimanfaatkan dalam menjawab tantangan kebutuhan masyarakat akan Pelayanan Kesehatan, baik dari aspek kwalitas maupun kwantitas yang pada akhirnya akan meningkatkan kwalitas derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Lebong secara keseluruhan sebagai mana visi pembangunan kesehatan kita adalah menjadikan Rumah Sakit Umum Daerah sebagai Sarana Pelayanan Kesehatan Masyarakat.

Dengan Pelayanan yang rama dan profesional serta memudahkan masyarakatnya memperoleh akses pelayanan rujukan jika diperlukan untuk itu saya tegaskan, visi tersebut jangan sekedar menjadi selogan tapi harus menjadi komitmen pihak Manejemen dan seluruh unsur yang ada di RSUD Lebong ini tunjukan prestasi kerja yang berintegritas dengan memberi Pelayanan yang jujur ramah dan Profesional kerena dengan kerja yang nyata dan Integritas dapat menciptakan budaya kerja yang lebih baik serta dapat meningkatkan rasa percaya masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan, ciptakan terus inovasi pelayanan kesehatan prima secara cepat mudah dan murah.  

Kami memiliki Misi mewujudkan pengelolaan potensi keuangan daerah sumber daya alam dan sumberdaya manusia yang efektif dalam memajukan perekonomian masyarakat dengan sasaran terwujudnya peningkatan derajat kesehatan masyarakat, melalui strategis peningkatan jumlah kapasitas dan kwalitas tenaga kesehatan serta peningkatan akses kesehatan bagi masyarakatnya.     

Bahkan salah satu program unggulan kita kedepannya yakni akses jaminan sosial dan kesehatan total bagi masyarakat yang kesemua Visi dan Misi dan Program yang di maksud. Tentunya butuh komitmen dan dukungan kita semua terutama petugas pelayanan kesehatan di semua tingkatan termasuk petugas pelayanan RSUD Lebong, kata Bapak Bupati Kopli Ansori lanjut pemotongan pita. (Darmadi)

No comments:

Post a Comment

Berita Terkini