-->




IWO Tebing Tinggi Berduka, Pengurus Harian Meninggal Dunia

IWO Tebing Tinggi Berduka, Pengurus Harian Meninggal Dunia


📆 Senin, 19-Agust-2024_🕑 15.33 WIB

TEBING TINGGI • SUMUT [mediasergap.com] ⚖️🇮🇩

Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) Kota Tebing Tinggi merasakan dukacita, sebab salah seorang pengurus harian di Departemen Kesejahteraan Anggota dan Usaha, Samsudin Silitonga meninggal dunia.

"Baru saja kami merayakan Peringatan Hari Ulang Tahun HUT IWO Ke-12 tahun 2024 dengan kegiatan Bakti Sosial dan Turnamen Catur pada 9 - 10 Agustus lalu, namun kini kami harus berduka atas kepergian salah seorang rekan kerja kami," ungkap Ketua IWO Tebing Tinggi Ridwan Siahaan didampingi Sekretaris Ronald Pasaribu di Sekretariat IWO Tebing Tinggi di Jalan Gereja, Senin (19/08/2024) pagi.

Disampaikan Ridwan, dari informasi yang dikabarkan pihak keluarga di WA Group, Kabiro kompakonline.com ini, Samsudin Silitonga meninggal dunia di RS Vita Insani Pematangsiantar pada (17/08/2024) pukul 10.00 WIB saat dirawat di ruangan ICU.

"Untuk informasi, acara adat penguburan Samsudin Silitonga akan dilaksanakan pada Selasa (20/08/2024) pagi di kediamannya di Jalan Syech Beringin Komplek Perumahan Ravi Kecamatan Padang Hilir," jelasnya. 

Lanjut Ridwan, Samsudin Silitonga bergabung dengan IWO Tebing Tinggi sejak tahun 2021 hingga saat ini. Selama menjadi pengurus IWO beliau selalu periang dan suka bergaul.

Dari informasi yang disampaikan beliau di WA Group IWO Tebing Tinggi, beliau sakit sejak 4 Juli 2024 akibat mengalami laka lantas terjatuh dari sepeda motor saat mengantar undangan pernikahan putranya. Pada 7 Juli 2024 beliau mengabarkan bahwa operasi pada bagian lehernya berjalan baik dan mohon dibawa dalam doa agar cepat pulih dan bisa beraktivitas kembali.

"Namun Tuhan berhendak lain, keceriaan Samsudin Silitonga yang terlihat oleh Pimpinan Pengurus Harian IWO saat menghadiri pesta pernikahan putranya di Wisma Arjuna pada 20 Juli 2024 yang lalu, merupakan yang terakhir kalinya. Selamat jalan rekan kerja dan seperjuangan kami di Ikatan Wartawan Online Tebing Tinggi, kebersamaan kita selama ini akan tetap kami kenang. Semoga keluarga yang ditinggalkan beliau, diberikan ketabahan dan tetap dalam lindungan Tuhan Yang Kuasa," tandas pemilik media inisumut.id ini. (Ajs)

No comments:

Post a Comment

Berita Terkini