-->

Dirgahayu HUT Ke-26 Kabupaten Toba

Dirgahayu HUT Ke-26 Kabupaten Toba




Pesta Bona Taon PPSD Siahaan 2025, Maruli : Terimakasih atas Dukungan yang di Berikan Hingga Berhasil Menjadi Anggota Legislatif

Pesta Bona Taon PPSD Siahaan 2025, Maruli : Terimakasih atas Dukungan yang di Berikan Hingga Berhasil Menjadi Anggota Legislatif

🗓️ Minggu, 09-Mar-2025_⏲️ 20.47 WIB

Medan • Sumut [mediasergap.com] ⚖️🇮🇩

Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, menghadiri Pesta Bona Taon Persadaan Pomparan Somba Debata (PPSD) Siahaan Dohot Boruna Kota Medan 2025 yang digelar di Regale Convention Center, Jalan Adam Malik, Medan, pada Minggu (9/3/2025). Acara ini sekaligus menjadi ajang syukuran atas dilantiknya Kombes Pol (Purn) Maruli Siahaan sebagai Anggota DPR RI periode 2024-2029.

Pesta Bona Taon ini dihadiri sekitar 5.000 warga dan turut dihadiri Gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution. Kehadiran Gubernur dan Wali Kota Medan mendapat sambutan hangat dari masyarakat yang hadir.

Ketua PPSD Siahaan Kota Medan, Maruli Siahaan, dalam sambutannya menyatakan bahwa komunitas PPSD Siahaan selalu siap mendukung program pembangunan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan Pemerintah Kota Medan.

“Kami mendoakan Gubernur Sumut dan Wali Kota Medan diberikan kesehatan serta kekuatan dalam menjalankan pemerintahan,” ujar Maruli.

Maruli juga menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan kepadanya hingga berhasil menjadi anggota legislatif di Senayan.

“Syukuran ini adalah bentuk rasa terima kasih saya kepada seluruh keluarga, rekan, dan masyarakat yang telah memberikan doa serta dukungan. Tanpa mereka, saya tidak bisa berada di posisi ini,” ungkapnya.

Setelah menghadiri acara tersebut, Wali Kota Medan Rico Waas mengucapkan selamat atas terselenggaranya Pesta Bona Taon PPSD Siahaan serta pelantikan Maruli Siahaan sebagai Anggota DPR RI. Ia berharap amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan baik dan membawa manfaat bagi masyarakat.

“Saya mengucapkan selamat atas dilantiknya Bapak Maruli Siahaan sebagai anggota DPR RI. Semoga dapat menjalankan tugas dengan baik dan membawa kebaikan bagi masyarakat,” ujar Rico.

Rico juga mengajak warga PPSD Siahaan Kota Medan untuk terus mendukung program pembangunan Kota Medan agar berjalan dengan baik dan lancar.

“Kami berharap masyarakat, khususnya yang tergabung dalam PPSD Siahaan Kota Medan, terus mendukung program pembangunan kota demi kesejahteraan bersama,” pungkasnya. (Roni)

No comments:

Post a Comment

Berita Terkini